Sabtu, 08 Februari 2014
BLACK PEPPER STEAK
Bahan :
120 gram daging sapi (bagian has atau lulur)
5 gram lada hitam
3 gram lada putih
3 gram lada
10 gram mentega
50 cc sauce demiglace
Cara Membuat Sauce Demiglace:
1. Tulang iga sapi atau urat di saute/gongso tanpa minyak atau di oven, sampai tulang tersebut kering dan berwarna coklat.
2. Masukkan sayuran seperti: daun bawang, wortel, seledri, bawang bombay , dan tomat dan masukkan kembali ke dalam oven sambil sesekali diaduk.
3. Setelah sayuran layu, tambahkan air secukupnya dan didihkan lebih kurang 6 jam, angkat dan saring.
4. Tambahkan sedikit campuran terigu dan mentega agar kental.
Cara Membuat STEAK:
1. Ambil daging dan pipihkan. Campur lada putih dan garam dan taburkan pada dua sisi secara merata.
2. Hancurkan lada hitam tapi jangan terlalu halus dan taburkan pada satu sisi saja. Diamkan sesaat.
3. Panaskan pan dan beri mentega. Setelah cukup panas, masukkan daging dan sesekali dibolak balik agar matangnya merata menurut selera. 10-15 menit untuk setengah matang dan 20 menit untuk matang, jangan gunakan api yang terlalu besar).
4. Letakkan daging diatas piring dan siram dengan saus demiglace.
Jika suka, dapat ditaburkan sedikit lada hitam yang sudah dihancurkan.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar